Bupati Bersama Wakil Bupati Pantau Harga dan Ketersediaan Bahan Pangan di Pasar Mina-minanga

Buranga Infokom News- Bupati Buton Utara (Butur) Afirudin Mathara, SH., MH., bersama Wakil Bupati Butur Rahman, S.K.M.,M.Kes., dan sejumlah Instansi terkait memantau harga dan ketersediaan bahan pangan di Pasar Sentral Mina-minanga Kecamatan Kulisusu, Jumat (7/3/2025).

Pemantauan Pasar dilakukan guna memastikan stabilitas harga dan ketersediaan sembako untuk masyarakat dalam Bulan puasa Ramadhan sampai menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah, 2025 Masehi.

Dari hasil pantauan tersebut, harga sembako secara umum masih stabil, bila dilihat dari harga sebelumnya, termasuk pasokan stok komoditas pangan juga masih terlihat cukup tersedia.

Sekalipun situasi pasar stabil, Afirudin bersama jajaran terkait juga memastikan ketersediaan stok Pangan di gudang Bulog Kabupaten Buton Utara.

Langkah tersebut dilakukan sebagai bentuk komitmen Pemerintah untuk memastikan ketersediaan dan terjangkaunya harga kebutuhan bahan pokok bagi masyarakat Buton Utara, khususnya dalam momentum Bulan Suci Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri 2025.

(MC Kabupaten Buton Utara, Editor Sitti Hariani, Sumber: Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan)



Leave a Reply