KPU Butur Manfaatkan Titik Kumpul Masyarakat Dalam Pergelaran Seni dan Budaya Sosialisasi Pilkada Serentak Tahun 2024
- October 24, 2024
- Posted by: Bidang IKP
- Categories: Berita, Berita Daerah, Berita OPD

Buranga Infokom News-Komisi Pemilihan Umum(KPU) Kabupaten Buton Utara memanfaatkan titik kumpul masyarakat yang dibingkai dalam pergelaran seni dan budaya untuk mensosialisasikan pemilihan kepala daerah serentak tahun 2024 bertempat di lapangan Raja Jin, Rabu, 23 Oktober 2024
Pelaksana harian(Plh) Ketua KPU Buton Utara, Wd. Nurmila dalam sambutannya menjelaskan bahwa Sosialisasi pemilihan kepala daerah tersebut merupakan program kegiatan KPU Provinsi Sulawesi Tenggara yang dilaksanakan secara serentak pada 17 Kabupaten/Kota Se-Sulawesi Tenggara mengangkat tema “Pemilih bijak mengintegrasikan kearifan lokal dalam demokrasi”, imbuhnya.
Maksud dan tujuan pelaksanaan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan partisipasi pemilih dengan menggunakan pendekatan yang sesuai dengan budaya lokal agar masyarakat lebih tertarik dan termotivasi untuk memberikan hak suaranya dalam pemilihan kepala daerah.
“Melalui kegiatan ini diharapkan masyarakat lebih mencintai daerahnya dengan menjadi pemilih yang cerdas, tidak golput, serta antusias untuk datang mencoblos di TPS pada tanggal 27 November 2024 dengan suka rela tanpa adanya praktek politik uang dan lainnya, demi masa depan bangsa dan negara serta daerah tercinta kita Sulawesi Tenggara dan khususnya Buton Utara”, jelasnya.
KPU Sulawesi Tenggara telah menetapkan 4 pasang calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sultra dan begitu pula KPU Kabupaten Buton Utara telah menetapkan 4 pasang calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Buton Utara. Semua kandidat calon tersebut merupakan putra putri terbaik daerah dengan visi misi dan program yang baik untuk memajukan daerah dan mensejahterakan rakyat, namun sudah menjadi hak politik bagi seluruh masyarakat untuk memilih salah satu kandidat yang dipercaya untuk memimpin daerah dalam 5 tahun ke depan.
Oleh karena itu masyarakat memiliki hak untuk datang ke TPS dan memilih pemimpinnya sesuai dengan hati nurani dan dipastikan pemilihan berdasarkan atas asas langsung, umum, bebas dan rahasia jujur dan adil.
“Pastikan bahwa terdaftar ke dalam daftar pemilih tetap(DPT) agar bisa menyalurkan hak pilihnya nanti pada tanggal 27 November mendatang”, terangnya.
Sementara itu Plh Sekretaris daerah Kabupaten Buton Utara, La Nita, S Pd, M.M dalam sambutannya menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada KPU Kabupaten Buton Utara yang telah menyelenggarakan acara ini dalam rangka menyampaikan tahapan-tahapan pelaksanaan pemilihan kepala daerah serentak tahun 2024 dengan memberi informasi kepada masyarakat menyangkut pemilihan pemimpin yaitu Gubernur dan Wakil Gubernur untuk Sultra serta Bupati dan Wakil Bupati untuk Kabupaten Buton Utara yang akan dipilh masyarakat.
“Untuk itu kepada masyarakat Buton Utara dan Sulawesi Tenggara pada umumnya, mari kita masifkan informasi dalam hal menyalurkan hak pilih dalam rangka menentukan pemimpin lima tahun yang akan datang”, ujarnya.
Titik kumpul pilkada melalui pertunjukkan “Alionda” ini merupakan budaya masyarakat Buton Utara dari leluhur yang sudah turun temurun sebagai ajang persaudaraan dan silaturahmi untuk mewujudkan persatuan dan kesatuan masyarakat Buton Utara yang terus kita jaga dan lestarikan.
“Makna kegiatan ini adalah mengingatkan kita bahwa pada tanggal 27 November 2024 nanti, mari bersama-sama dengan antusias dan penuh semangat datang ke TPS memberikan suaranya untuk masa depan Sultra dan Buton Utara yang lebih maju, adil dan berdaya saing”, pungkasnya.
(MC: Reporter Mahdia, Redaktur Nasriah)